Indonesia berhasil menjadi satu dari lima negara dengan tingkat vaksinasi COVID-19 dosis lengkap yang tertinggi di dunia. Jumlah penerima vaksin mencapai 106 juta orang. Hal itu membuat Indonesia berada di belakang negara berpenduduk besar, seperti China, India, Amerika Serikat, dan Brasil.
“Sejauh ini secara kuantitas, Indonesia berhasil menjadi satu dari lima negara dengan jumlah penerima vaksin COVID-19 dosis lengkap terbanyak di dunia,” ujar Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate, Senin (20/12).
Meski begitu, menurut Johnny, pemerintah akan tetap menggenjot percepatan vaksinasi hingga mencapai 100 persen, khususnya untuk beberapa kelompok, seperti kelompok rentan. Percepatan dilakukan dalam rangka menuju Indonesia bangkit dan pulih dari pandemi COVID-19.
“Pencapaian vaksinasi di akhir tahun menguatkan semangat Indonesia untuk bangkit pada 2022,” kata Johnny.
(Indonesiatech)
Komentar