Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Gerakan Nasional Literasi Digital (Siberkreasi), bersama Spotify meluncurkan Kelas Podcast Siberkreasi 2022. Kelas tersebut akan dimulai 26 Feruari 2022 mendatang.
Program ini terbuka untuk umum, terutama bagi anak muda yang tertarik mempelajari atau memulai podcasting.
Spotify telah membuat langkah besar dalam podcasting dan mengembangkan katalog global menjadi lebih dari 3,2 juta+ podcast yang menampilkan penceritaan, pendidikan, dan kesehatan dari beragam suara di setiap genre.
Dengan bergabungnya Spotify sebagai mitra Kelas Podcast Siberkreasi 2022, para peserta dapat memanfaatkan keahlian podcasting yang dihadirkan oleh platform streaming audio ini.
Dalam kelas ini juga nantinya peserta dapat belajar tip dan trik terbaik, termasuk cara membuat saluran podcast mereka sendiri. Materi yang diberikan mulai dari mengidentifikasi audiens target mereka, menentukan ceruk acara, mengelola transkrip, memanfaatkan media sosial untuk promosi hingga meningkatkan podcasting, termasuk pelatihan suara. Selain itu, peserta juga akan diberikan materi podcast dan ide konten untuk memulai.
Sesi pelatihan pertama bertajuk “Suara dari Perempuan untuk Perempuan”, yang akan diselenggarakan pada 26 Februari 2022, akan diberikan oleh panelis yang dipandu oleh Nathalie Indry, pembawa acara TV dan radio.
(Indonesiatech)
Komentar