Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate menyatakan, digitalisasi akan mendorong ekonomi masa depan, sebagaimana hasil pertemuan Digital Economy Working Group (DEWG) Presidensi G20 Indonesia.
“Pada tahun 2030, diperkirakan 70% dari penciptaan nilai baru dalam perekonomian akan didasarkan pada model bisnis yang diaktifkan secara digital,” ujar Menkominfo Johnny G. Plate dalam pembukaan G20 Digital Innovation Network (DIN) yang berlangsung secara hibrida dari The Westin Hotel, Nusa Dua, Badung, Bali, Sabtu (03/09).
Menurut Menkominfo, rangkaian pertemuan dalam DEWG telah menghasilkan pemahaman mengenai arti penting digitalisasi untuk pengembangan ekonomi global. Bahkan, semua delegasi negara G20 mendukung pemanfaatan digitalisasi.
“Dengan memperhatikan hasil dari pertemuan Digital Economy Working Group, Presidensi G20 Indonesia sangat mementingkan pertumbuhan ekosistem startup nasional dan internasional, di mana peran inovasi digital didukung oleh para anggota G20,” papaar Johnny Plate.
“Di mana konektivitas yang tangguh dan berkualitas tinggi, telah diakui sebagai elemen mendasar dalam memfasilitasi ekonomi digital yang inklusif dan memberdayakan, sehingga bisa mendukung inovasi perusahaan rintisan,” tambahnya.
Menkominfo mengatakan, dirinya merasa gembira atas dukungan dan kehadiran delegasi negara Anggota G20, undangan dan knowledge partners dalam acara yang produktif seperti G20 DIN.
“Suatu kebanggaan dan kehormatan bagi saya, menyambut anda semua bergabung secara fisik dan virtual. Saya harapkan, melalui acara Digital Innovation Network kita semua dapat memajukan peran penting inovasi digital,” ungkapnya.
(Indonesiatech)
Komentar