Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan selesaikan pembangunan Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BPPT) tercanggih se Asia.
Menkominfo Johnny G. Plate menyampaikan hal tersebut saat meninjau langsung pelaksanaan pembangunan BBPT dengan luas bangunan seluruhnya sebesar 11.953 meter persegi pada lahan seluas 2,2 hektare di Tapos, Depok, Jawa Barat.
Ia mengatakan, pembangunan Gedung BPPPT yang tercanggih setara level Asia ini akan selesai dan diharapkan dapat beroperasi pada 2023 mendatang.
“Gedung ini nantinya memiliki kelengkapan semua hal yang dibutuhkan dalam mendukung kesiapan perangkat telekomunikasi, pengujian standar kelayakan, perlindungan dan keamanan pengguna serta pemaksimalan pelayanan jaringan telekomunikasi maupun industri lainnya,” jelas Menkominfo Johnny G. Plate, di Depok (16/12).
Ia juga mengatakan, setelah gedung ini dioperasionalkan, nantinya akan memiliki ruang yang dapat menguji peralatan-peralatan telekomunikasi dimiliki, sehingga tidak perlu lagi mengirim perangkat-perangkat tersebut ke luar negeri.
(Indonesiatech)
Komentar