Hastag “Indonesia darurat Pinjol” viral di twitter. Tercatat telah ada lebih dari 5.000 kicauan yang membahas hal tersebut. Jumat (18/6/2021), topik ini menjadi perbincangan akun @kanseulir yang menampilkan video pendek bagaimana seseorang berusaha menjebak temannya melalui pinjaman online (pinjol).
Video pendek dengan durasi 1.02 menit itu sudah dilihat lebih dari 8,500 orang. Dalam video diceritakan bahwa, dengan mudahnya KTP yang merupakan data pribadi orang lain bisa digunakan orang tidak bertanggung jawab untuk mendaftar ke akun pinjol.
“Hati-hati Bray…” begitu pesan yang dituliskan oleh akun tersebut.
Hati² Bray…
👇👇#IndonesiaDaruratPinjol#IndonesiaDaruratPinjol pic.twitter.com/iJ22GHfTPn
— Kanseulir (@Kanseulir) June 18, 2021
Kicauan serupa juga muncul dari akun @_myselfisme_ lengkap dengan tangkapan gambar nomor kontak yang disebutnya mengganggu.
“SMS spam yang mengganggu, udah puluhan nomer yang ku blokir tapi tetep ae dapat SMS macam ini. Orang-orang nya ganti nomer terus kali ye,” ujar dia
SMS spam yang mengganggu, udah puluhan nomer yang ku blokir tapi tetep ae dapat SMS macam ini. Orang-orang nya ganti" nomer terus kali ye #IndonesiaDaruratPinjol pic.twitter.com/PDISmFHpM0
— saya (@_myselfisme_) June 18, 2021
(Indonesiatech)
Komentar