Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) berencana menghadirkan layanan 5G dalam event MotoGP Mandalika 2022. Menkominfo Johnny G. Plate mengatakan, rencana penggunaan 5G di Sirkuit Mandalika tersebut sudah dibahas dengan operator seluler (opsel) dan penyelenggara fiber optik.
“Kita mendukung dan memberikan support kepada penyelenggaraan MotoGP melalui penyediaan yaitu spektrum frekuensi khusus untuk paddock,” kata Johnny dalam acara virtual penggabungan dua opsel, Hutchison 3 Indonesia dengan Indosat Ooredo, Selasa (4/1).
Menurut Johnny, hal ini secara teknis mendukung komunikasi bagi pembalap saat MotoGP Mandalika berlangsung.
“Untuk 5G experience di MotoGP Mandalika nanti ini kami sudah bicarakan dengan perusahaan opsel, operator fiber optik juga telah memberikan komitmenya atas transmisi data selama MotoGP Mandalika 2022,” ujar Menkominfo.
Kemudian, Indosat dan Hutchison 3 diminta memperluas cakupan wilayah yang layanan paling sedikit 7.660 desa kelurahan baru sampai 2025. Menkominfo Johnny Plate juga meminta kedua pihak tersebut untuk meningkatkan kualitas layanan unduh paling sedikit 12 persen, layanan unggah 8 persen dari sebelumnya, paling lambat pada 2025.
Lebih lanjut Johnny menjelaskan, izin penyelenggaraan jasa sistem komunikasi PT Hutchison 3 Indonesia akan dialihkan menjadi izin penyelenggaraan jasa sistem data PT Indosat Tbk.
(Indonesiatech)
Komentar