Produsen ponsel asal China, Vivo merilis ponsel teranyarnya yakni Y70t, Kamis (3/6). Ponsel dengan chipset Samsung Exynos 880 SoC dan disertai jaringan 5G.
Vivo Y70t didukung oleh baterai 4.500mAh yang disertai pengisian cepat 18W. Ponsel ini juga dilengkapi dengan jack headphone 3.5mm.
Ponsel ini ditenagai oleh Samsung Exynos SoC octa-core dan dilengkapi tiga kamera belakang.
Vivo Y70t memiliki punchole untuk penempatan kamera dan bezel tipis di bagian atas dan samping. Gawai ini juga dilengkapi dengan pemindai sidik jari yang ada di samping ponsel.
Vivo Y70t dilengkapi dengan dual sim, dan menjalankan sistem operasi Android 10.Ponsel ini menampilkan layar full-HD+ 6,53 inci (1.080×2.340 piksel). Vivo memboyong Samsung Exynos 880 SoC bersama dengan GPU Mali-G76 MP5 pada dapur pacu. Dengan RAM LPDDR4X hingga 8GB dan penyimpanan hingga 256GB.
Di sisi kamera, Vivo Y70t memiliki tiga kamera belakang yang mencakup sensor utama 48 megapiksel f/1,79 dengan dukungan lensa makro 2 MP f/2.4dan sensor 2 MP dengan f/2,05.
Di bagian depan, ponsel ini dilengkapi dengan sensor 8 megapiksel dengan lensa f/2.05 untuk swa foto. Untuk konektivitas, Vivo Y70t menggunakan jaringan 5G, Wi-Fi dual-band, Bluetooth v5.1, GPS, jack headphone 3.5mm, dan port Micro-USB untuk pengisian daya.
Harga Vivo Y70t
Vivo Y70t dibanderol dengan harga CNY 1.499 atau sekitar Rp3,3 jutaan (kurs Rp2.234 ) untuk varian penyimpanan 6GB RAM + 128GB, dan CNY 1.699 atau sekitar Rp3,7 jutaan untuk model penyimpanan 8GB RAM + 128GB.
Pada tipe tertinggi dengan penyimpanan RAM 8GB + penyimpanan 256GB dibanderol dengan harga CNY 1.999 atau sekitar Rp4,4 jutaan.
Dikutip Gadgets 360, Vivo memberikan tiga pilihan warna, yakniwarna Hitam, Biru, dan Abu-abu. Namun kini masih dijual di pasar China. Belum diketahui apakan varian ini akan meluncur di pasar internasional atau tidak.
Melansir GizChina, Vivo dikenal sebagai merek yang kerap meluncurkan berbagai varian ponsel dalam satu merek. Sebelumnya, Vivo meluncurkan berbagai varian untuk seri Y32. Sekarang lewat Y70t ini Vivo menambahkan lagi satu lagi varian untuk seri Y70.
Sehingga, Vivo sepertinya kerap mengulang desain dengan spesifikasi berbeda. Sebab, Y70t ini memiliki spesifikasi yang mirip dengan Y51s tahun lalu. Sementara spesifikasi Y51s mirip dengan Y70s yang meluncur awal tahun lalu. Perbedaan keduanya terdapat pada spesifikasi kamera.
(Indonesiatech)
Komentar