Guru-guru pada tingkat TK/PAUD, SD, hingga SMP di Kabupaten Sidrap mengikuti webinar pendidikan yang dilaksanakan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) bersama Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara dan SahabatGuru, Senin (25/10).
Dalam webinar bertema ‘Mewujudkan Guru Cakap Bermedia Digital, Cakap Numerasi, dan Berkarakter dalam Menghadapi Tantangan Global’ tersebut turut mengundang Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate.
Menkominfo mengatakan, situasi pandemi covid-19 mendorong adaptasi dan transformasi dalam berbagai sektor kehidupan, tidak terkecuali sektor pendidikan.
Johnny mengungkapkan paradigma dalam pendidikan telah berubah dari mengajar menjadi belajar. Artinya, pendidikan bukan hanya menyampaikan pengetahuan, tapi bagaimana membantu siswa lebih mandiri untuk menemukan informasi sendiri.
“Paradigma ini sejalan dengan program merdeka belajar, di mana guru diharapkan menghasilkan lulusan yang berdaya saing, dan berpikir kritis,” jelas Johnny.
Selain dihadiri Menkominfo, Plt. Kadis Pendidikan Sidrap Rohady Ramadhan juga hadir dalam kegiatan webinar bagi para guru di Kabupaten Sidrap tersebut.
“Webinar ini akan membawa perubahan besar, dan memajukan kompetensi guru menghadapi era digitalisasi,” kata dia.
“Karenanya melalui webinar ini, menjadi upaya nyata akselerasi peningkatan kompetensi guru cakap digital. Semoga kerja sama ini terus dilakukan di masa yang akan datang,” harap Rohady.
(Indonesiatech)
Komentar